Minggu, 01 April 2012

Praktikum 2.1 Variabel

Variabel dapat kita artikan sebagai sebuah wadah untuk menyimpan sesuatu. Dalam bahasa pemrograman wadah ini kita gunakan untuk menyimpan sebuah nilai pada suatu waktu tertentu, artinya sebuah variabel hanya dapat menyimpan satu nilai saja dalam satu waktu.
Secara tidak sengaja kita sudah menggunakan variabel pada modul 1, seperti $nama_belakang, $nama_depan, dan $harga. Dari semua contoh variabel tersebut kita dapat mengambil kesimpulan bahwa penamaan variabel dalam pemrograman PHP harus selalu dimulai dengan tanda dollar ($). Untuk aturan penamaan lainnya akan kita lihat pada praktikum.
Sebuah variabel terdiri dari bagian nama variabel dan nilai dari variabel itu. Karena hampir semua bahasa pemrograman menggunakan variabel secara rutin, alangkah baiknya jika kita memberi nama variabel dengan sesuatu yang mudah diingat dan dimengerti.

A. Penamaan Variabel
Ketik kode berikut menggunakan text editor lalu simpan dengan nama variabel-1.php pada root direktori web server

<html>
<head>
            <title>Praktikum 2.1 Variabel </title>
</head>

<body>
            <?php
                      $nim   = "..........";     //tulis nim
                      $nama = "..........";    //tulis nama

                      echo "<h1 align='center'>Praktikum 2.1 Variabel </h1>";
                      echo "<b>nama : </b>$nama";
                      echo "<b>NIM : </b>$nim";
            ?>
</body>
</html>

Outputnya seperti ini :
B. Penamaan Variabel II
Kode diatas di ubah sehingga outputnya seperti ini :
Seperti inilah codingnya :

<html>
<head>
            <title>Praktikum 2.1 Variabel </title>
</head>

<body>
            <?php
                      $nim   = "1008107020004";     //tulis nim
                      $nama = "Ghassan Mochammad";    //tulis nama

                      echo "<h1 align='center'>Praktikum 2.1 Variabel </h1>";
                      echo "<b>nama : </b>$nama<br>";
                      echo "<b>NIM : </b>$nim";
            ?>
</body>
</html>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar